Senin, 29 Juni 2009

PENGUMUMAN PPD SMAN 3 BREBES

PENGUMUMAN

Nomor : 420 /211/ 2009

TENTANG

PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU

SMA NEGERI 3 KEC.BREBES TAHUN PELAJARAN 2009 / 2010

I. DASAR

Hasil Rapat Kepala Sekolah se Kabupaten Brebes Tanggal 4 Juni 2009 tentang Petunjuk Teknis Penerimaan Peserta Didik Baru (PDB) tahun 2009 / 2010.

II. SYARAT-SYARAT PENDAFTARAN

1. Telah lulus dan memiliki Ijazah SMP/MTs/Program Paket B.

2. Memiliki Daftar Nilai Ujian Nasional (SKHUN) atau Surat Tanda Lulus Program Paket B (STL).

3. Berusia Setinggi-timgginya 21 tahun pada awal tahun pelajaran 2009/2010 (13 Juli 2009).

4. Melampirkan Piagam/Sertifikat Prestasi minimal tingkat Kecamatan (bagi yang memiliki) dalam kurun waktu 2 (dua) tahun terakhir.

a. Bidang Akademik

b. Bidang Olah Raga

c. Bidang Kesenian

d. Bidang Keterampilan

5. Pas Foto Hitam Putih ukuran 3 x 4 sebanyak 3 Lembar

III. PROSEDUR PENDAFTARAN

1. Calon Siswa Datang sendiri, mengisi dan menandatangani formulir pendaftaran.

2. Membayar Uang pendaftaran sebesar Rp. 25.000,- (dua puluh lima ribu rupiah)

3. Menyerahkan syarat-syarat pendaftaran yang dimasukan dalam stof map berwarna biru untuk putri dan kuning untuk putra :

Dengan urutan :

a. Formulir Pendaftaran yang telah diisi.

b. Foto Copy STTB SMP/MTs/ Program Paket B yang telah di legalisir.

C. Surat Tanda Lulus (STL / SKHUN) Asli.

d.Piagam prestasi seperti point II.4 Asli.

e. Pas foto hitam putih ukuran 3 x 4 cm sebanyak 3 lembar.

f. Foto copy Akta Kelahiran.

IV. WAKTU DAN TEMPAT PENDAFTARAN

Pendaftaran dilaksanakan pada :

Tanggal : 29 sd. 2 Juli 2009

Waktu : 08.00 sd. 12.00 WIB

Tempat : SMA Negeri 3 Kec.Brebes.

V. PENGUMUMAN HASIL SELEKSI

Tanggal : 6 Juli 2009

Waktu : 08.00 WIB

Tempat : SMA Negeri 3 Kec.Brebes.

VI. DAFTAR ULANG

Tanggal : 7 Juli 2009 Waktu : 08.00 sd. 12.00 WIB

Tanggal : 9 Juli 2009 Waktu : 08.00 sd. 12.00 WIB

Tanggal : 10 Juli 2009 Waktu : 08.00 sd. 11.00 WIB.

VII. DAYA TAMPUNG

Jumlah 320 Siswa (delapan rombongan belajar/kelas).

VIII. PENYUSUNAN PERINGKAT (RANGKING) PESERTA DIDIK SMA BERDASARKAN :

Seleksi calon Peserta Didik dilakukan berdasarkan Peringkat nilai Ujian Nasional SMP/MTs dengan mempertimbangkan bakat olah raga, bakat seni, prestasi dibidang akademik, ilmu pengetahuan dan teknologi, serta bidang lainya.




Yahoo! sekarang memiliki alamat Email baru
Dapatkan nama yang selalu Anda inginkan di domain baru @ymail dan @rocketmail. br> Cepat sebelum diambil orang lain!

Tidak ada komentar: